Pelatihan TPA Bappenas
Pelatihan TPA Bappenas – Mata Ujian Tes Potensi Akademik atau seringkali kita singkat TPA merupakan mata ujian yang sering dipandang sulit oleh para peserta yang mengikuti berbagai jenis ujian seperti SNMPTN dan Seleksi Cpns. Sebenarnya apa yang dimaksud dengan Tes Potensi Akademik (TPA) itu? Secara sederhana TPA dapat diartikan Suatu jenis tes yang mengujikan tes verbal atau bahasa, tes numerik atau angka, tes logika, dan tes spasial atau gambar yang bertujuan untuk mengetahui bakat dan kemampuan seseorang di bidang keilmuan (akademis). Skor TPA/TKU masing-masing penyelenggara mempunyai kriteria sendiri, namun TPA/TKU yang telah umum dipergunakan dan diakui secara internasional yaitu yang diselenggarakan OTO Bappenas dan bekerjasama dengan beberapa perguruan tinggi di dalam negeri. Skor tersebut antara 200 s.d 800dimana paling rendah adalah 200 dan paling tinggi (apabila benar semua adalah 800). Skor TPA yang diterbitkan OTO Bappenas berlaku hingga 2 th (dua tahun) sejak tanggal tes, dan tidak dapat diperpanjang kecuali yang bersangkutan mengikuti tes TPA kembali.
Tes ini juga sering dihubungkan dengan kecerdasan seseorang.Tes Potensi Akademik ini juga identik dengan tes GRE (Graduate Record Examination) yang sudah menjadi standar internasional. Saat ini, TPA telah menjadi tes standar penyaringan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), rekrutmen karyawan swasta, serta karyawan BUMN. Bahkan kenaikan jabatan setingkat manajer di berbagai perusahaan juga mempersyaratkan karyawannya mencapai TPA dengan skor minimum tertentu. Pelatihan TPA S2 juga umum dipakai sebagai tes penerimaan mahasiswa untuk jenjang S2 dan S3.
Ingin Masuk Kuliah/Kerja, Sudah Siapkan Skor TPA Anda?
Persiapan Ujian TPA dari Rumah: Belajar Tetap Terarah
TPA atau Tes Potensi Akademik merupakan tes yang sangat terkenal di Indonesia. Tes ini bisa digunakan untuk berbagai hal, seperti syarat masuk perguruan tinggi maupun syarat melamar pekerjaan di perusahaan swasta, BUMN, dan instansi pemerintah. Tes TPA menyerupai GRE (Graduate Record Examination) dalam dunia internasional. Tujuan dari tes TPA itu sendiri adalah untuk mengukur tingkat kecerdasan (intelektual) seseorang yang berkaitan dengan objek kata, angka, dan gambar.
Deskripsi Program Pelatihan TPA Bappenas
Lister Persiapan Tes TPA Bappenas merupakan program yang dirancang secara khusus untuk membantu siswa lebih percaya diri dalam menghadapi tes resmi TPA Bappenas, dengan cara memberikan strategi, tip dan trik khusus untuk mengerjakan soal dengan benar dan tepat sehingga mampu memperoleh skor tinggi sesuai dengan harapan dan target siswa.
Karakteristik Siswa Pelatihan TPA Bappenas
Program persiapan tes TPA Bappenas ini ditujukan bagi siswa yang ingin mendaftar ke perguruan tinggi Indonesia dan untuk keperluan khusus lainnya seperti melamar pekerjaan dan untuk kenaikan pangkat pada instansi baik pemerintahan ataupun swasta.
Cakupan Materi Pelajaran Pelatihan TPA Bappenas
- Pengenalan secara umum tes TPA Bappenas
- Pengenalan secara spesifik Tes Verbal dengan tip dan trik khusus
- Tes verbal, analogi kata, klasifikasi kata, sinonim, antonim, pengetahuan umum, persamaan dua kata, mendefinisikan kata, pemahaman bacaan
- Pengenalan secara spesifik Tes Numerik dengan tip dan trik khusus
- Tes numerik, tes deret angka, tes deret huruf, tes hitung, angka berkolom
- Pengenalan secara spesifik Tes Penalaran dengan tip dan trik khusus
- Tes penalaran, penalaran logis, penalaran analitis, tes jaring jaring, tes gabung gambar, tes klasifikasi gambar, tes pola gambar, tes analogi gambar, tes jumlah balok.
- Bedah Soal TPA, aritmatika dasar/tes penalaran logika kuantitatif, konsep aljabar dan perbandingan kuantitatif, deret angka atau huruf.
JENIS-JENIS TES POTENSI AKADEMIK (TPA)
Secara Garis Besar, Tes Potensi Akademik Dibagi 4 Subtes Yaitu Tes Bahasa (Verbal), Tes Angka (Numerik), Tes Logika, Dan Tes Gambar (Spasial). Dibawah Ini Penjelasan Pada Masing-Masing Subtes Tes Potensi Akademik.
Tes Bahasa (Verbal) – Pelatihan TPA Bappenas
Tes Bahasa (Verbal), Pada TPA Subtes Ini Dibagi Menjadi 4 Bidang Bahasa, Yaitu:
- Tes lawan kata (antonim) yaitu peserta tes diminta untuk mencari satu kata yang menjadi lawan kata pada soal yang tersedia
- Tes persamaan kata (sinonim) yaitu peserta tes diminta untuk mencari satu kata yang menjadi persamaan kata pada soal yang tersedia
- Tes pengelompokan kata yaitu peserta diminta untuk mencari satu kata yang tidak termasuk kategori sejenis
- Tes padanan kata yaitu peserta diminta untuk mencari satu kata yang sesuai dengan pasangannya pada soal yang tersedia.
- Harry Tolley Menjelaskan Bahwa Membaca Dan Memahami Kalimat Atau Kata Yang Tertulis Serta Kemampuan Bahasa Adalah Salah Satu Cara Untuk Melihat Kemampuan Seseorang. Tes Ini Juga Sangat Erat Hubungannya Dengan Tes Kognitif, Tes Kecerdasan Maupun Tes Psikometri. Subtes Ini Dirancang Untuk Mengetahui Seberapa Jauh Seseorang Menggunakan Bahasanya Seefektif Mungkin Dengan Bahasa Baku
Tes Angka (Numerik) – Pelatihan TPA Bappenas
Tes Angka (Numerik), Pada TPA Subtes Ini Dibagi Menjadi 5 Bidang Numeric, Yaitu:
- Tes angka pada cerita yaitu peserta diminta untuk membaca soal cerita yang tersedia di soal dan menjawab pertanyaan yang sesuai dengan kehendak soal pada kolom jawaban dengan cepat
- Tes logika angka yaitu peserta diminta untuk menalar persamaan angka yang tersedia pada kolom jawaban secara logis
- Tes seri huruf yaitu peserta diminta untuk menjawab huruf selanjutnya yang rumpang pada deret huruf dan biasanya pada bagian ini mempunyai pola tertentu
- Tes deret (serial angka) yaitu peserta diminta untuk menjawab bilangan selanjutnya yang rumpang pada deret angka dan biasanya pada bagian ini deret angka mempunyai pola tertentu juga
- Tes hitungan (aritmatika) yaitu peserta diminta untuk menghitung dengan menambah, membagi, mengali maupun membagi bilangan yang tersedia di soal dan biasanya soal pada bagian ini menjebak hitungan peserta walaupun terlihat mudah
Tes Logika – Pelatihan TPA Bappenas
Pada TPA Tes Ini Berguna Untuk Menguji Memecahkan Masalah Dengan Logis Dan Penalaran. Subtes Ini Dibagi Menjadi 4 Bidang Logika, Yaitu:
- Tes logika diagram yaitu peserta diminta untuk menginterpretasikan suatu diagram yang tersedia pada soal dan jawaban biasanya berupa pernyataan yang sesuai pada diagram soal
- Tes logika cerita yaitu peserta diminta untuk membaca suatu cerita yang tersedia di soal dan menjawab soal-soal yang berhubungan dengan cerita pada soal tetapi biasanya pertanyaan dan jawaban pada soal tidak secara langsung terdapat jawabannya pada cerita
- Tes silogisme (analisa sebuah pernyataan dan kesimpulan) yaitu peserta diminta untuk apakah pernyataan dan kesiimpulan yang diambil dalam soal maupun jawaban sudah benar atau belum
- Tes logika umum yaitu peserta diminta untuk menalar suatu pernyataan yang logis dengan cepat
Tes Gambar (Spasial) – Pelatihan TPA Bappenas
Pada TPA Tes Ini Dibagi Menjadi 4 Bidang Spasial, Yaitu: .
- Tes padanan gambar yaitu peserta diminta untuk mencocokkan gambar yang sesuai dengan pertanyaan dengan jawaban yang ada
- Tes bayangan gambar yaitu peserta diminta untuk menalar bagaimana suatu gambar akan dicerminkan pada suatu bayangan dan hasil dari bayangan tersebut memberi gambaran seperti pada kolom jawaban yang tersedia
- Tes kelompok gambar yaitu peserta diminta untuk mengelompokkan gambar yang sesuai kondisi atau satu kategori yang sama dengan kategori yang berbeda pada jawaban
- Tes identifikasi gambar yaitu peserta diminta untuk mengidentfikasi gambar apa yang tertera pada soal maupun jawaban yang tersedia
Contoh Soal
Pilihlah kata yang mempunyai arti sama atau paling dekat dengan kata yang dicetak kapital.
- BAKA
A. Sebentar
B. Selamanya
C. Abadi
D. Elaborasi
E. Bertahan lama
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Baka=kekal,abadi
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: c. Abadi
- KANAKA
A. Sering
B. Manusia
C. Hewan
D. Jarang
E. Serius
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Kanaka:manusia
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: b. Manusia
- KAFI
A. Mapan
B. Menetap
C. Lengkap
D. Berpindah
E. Sesusai urutan
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Kafi:lengkap
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: c. lengkap
- ACUAN
A. Pegangan
B. Pedoman
C. Pemacu
D. Rujukan
E. Pendorong
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Acuan:pedoman
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: b. pedoman
- RATIFIKASI
A. Pembukaan
B. Penciptaan
C. Penutupan
D. Pembahasan
E. Pengesahan
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Ratifikasi:pengesahan
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: e. pengesahan
- Disangka
A. Didekat
B. Dirumuskan
C. Dikendalikan
D. Ditengarai
E. Diputuskan
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Istilah disangka bisa digunakan dalam ranah hukum yang berarti ditengarai sedangkan istilah divonis berarti diputuskan/dijatuhi hukuman.
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: d. diterangkai
- Religius
A. Pendeta
B. Masjid
C. Kepercayaan
D. Agamis
E. Ketuhanan
Pembahasan Pelatihan TPA Bappenas:
Jika dibedah, kata dasar religius adalah religi = agama, secara logika seharusnya jawaban D yang dipilih.
Jawaban Pelatihan TPA Bappenas: d. agamis
Pelatihan TPA Bappenas PTN atau calon PNS seringkali kesulitan mengantisipasi jenis tes ini. Permasalahan ini membuat kami merasa terundang untuk memberikan sekedar pencerahan tentang pelatihan TPA S2 dengan memberikan Panduan Online gratis yang bisa Anda akses dari mana pun Anda dan siapa pun Anda.
Materi soal TPA, TBS, TKU, TKA serupa dengan GRE dan GMAT karena soal-soal TPA memang kombinasi antara keduanya. Pelatihan TPA/TKU/TKA diadakan untuk mengenalkan model tes dengan pertimbangan orang yang mempunyai potensi tinggi namun belum pernah mengenal bentuk soal dan strategi mengerjakan tes seleksi tersebut selalu mendapat skor/nilai yang lebih rendah bila dibandingkan dengan orang yang pernah mengikuti dan telah memahami aturan mainnya. Dengan mengikuti pelatihan ini maka nilai dapat dimaksimalkan dan skor yang didapat peserta lebih objektif, sebab bila setelah mengikuti pelatihan skor-nya tinggi maka memang objektitif tinggi dan bila rendah maka memang objektinya rendah.
Pusat Pembinaan, Pendidikan dan Pelatihan Perencana Bappenas (Pusbindiklatren) sebagai salah satu unit kerja eselon II di bawah Sekeretaris Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Sekretaris Utama Badan Perencanaan Pembangunan Nasional atau Sesmenneg PPN/Sestama Bappenas telah menjalani beberapa peran yang cukup bervariasi dari masa ke masa.
Hal terakhir ditandai dengan penajaman ruang lingkup pada tugas dan fungsinya, yang semula meliputi pengembangan pegawai negeri sipil(PNS) dan swasta (LSM) di berbagai bidang pembangunan, kini hanya meliputi PNS yang bekerja di bidang perencanaan saja baik di instansi pusat maupun daerah.
Dalam kaitan ini, faktor-faktor yang turut memberi pengaruh adalah bermula pada tahun 1984 dibentuk Tim Pendayagunaan Dana Luar Negeri (TPDLN) untuk pendidikan dan pelatihan atau dikenal dengan nama Overseas Training Office (OTO), yang kesekretariatannya berada pada Biro Administrasi Pendidikan dan Latihan Bappenas.
Dengan demikian, secara kelembagaan, OTO menjadi bagian dari Biro Administrasi Pendidikan dan Latihan Bappenas dengan tugas mengelola dan mengoordinasikan dana hibah luar negeri untuk peningkatan sumber daya manusia khususnya PNS melalui program beasiswa S2 dan S3 luar negeri.
Seiring dengan semakin dipercayanya OTO sebagai penyelenggara program beasiswa S2 dan S3 luar negeri, pada tahun 1996, OTO dan Biro Administrasi Pendidikan dan latihan Bappenas dilebur menjadi Pusat Pendidikan dan Pelatihan Perencanaan Pembangunan (Pusdiklat Renbang) Bappenas. Disamping melanjutkan peran yang semula dilaksanakan oleh OTO, Pusdiklat Renbang mempunyai tugas untuk mengembangkan :
- Berbagai program diklat gelar (s2 dan s3) tidak saja diluar negeri namun juga di dalam negeri,
- Alat seleksi program diklat/beasiswa,
- Program persiapan bahasa inggris dan bahasa asing lainnya untuk diklat,
- Kurikulum diklat jangka pendek, dan
- Model pembiayaan diklat.
Pelatihan TPA Bappenas
Tips Sukses Menghadapi Tes Potensi Akademik
TPA terdiri dari tiga bagian soal yaitu Verbal, Kuantitatif dan Logika. Jumlah soalnya 250 soal dengan waktu 180 menit. Jadi untuk satu soal anda hanya diberi waktu sekitar 40 detik. Untuk verbal mungkin bisa dengan mudah dijawab tetapi bagaimana dengan soal matematika? Berikut ini adalah beberapa tips sukses menghadapi Tes Potensi Akademik :
- Ikut pelatihan TPA S2. Disini kita akan diberikan materi dan latihan-latihan soal yang berkaitan dengan tes potensi akademik dan Disini kita dapat mempelajari berbagai cara, tips dan trik untuk menjawab soal tespotensi akademik dengan mudah dan cepat.
- Intens Belajar. Sebulan sebelum tes, belajar dan kerjakan latihan soal berkali-kali agar otak terbiasa berpikir logis dan dengan hitung-hitungannya dan karna untuk menjawab soal tes potensi akademik banyak yang perlu dihafalkan.
- Hafalkan bagian aritmatika bentuk lain dari pecahan, desimal, persen dan juga soal perpangkatan.
- Hafalkan juga kata-kata bahasa Indonesia yang sering ditemui di koran, jurnal ilmiah dan dokumen formal. Contohnya : Defekasi, ini adalah istilah yang digunakan untuk buang air besar.
- Sebelum tes, jangan lupa sarapan dan badan harus fit. Karena tes ini memang menyita energi. Malam sebelum tes jangan begadang untuk belajar. Saat menunggu tes dimulai, jangan buka buku, karena akan membuat fikiran menjadi stress. Lebih baik sarapan bagi dan jangan lupa untuk berdoa.
- Jangan terpaku pada satu soal. Jika merasa tidak bisa, langsung lewat saja. Dan kerjakan soal yang memang di anggap mudah.
Jadi bagi Anda yang akan mengikuti Tes Potensi Akademik, akan sangat membantu jika Anda menginvestasikan waktu mengikuti pelatihan TPA supaya menghemat waktu belajar. Selain itu Anda akan memperoleh tip dan trik mengerjakan soal-soal TPA yang tidak diajarkan di buku-buku soal TPA atau buku pelatihan TPA.
Informasi lebih lanjut mengenai Pelatihan TPA Bappenas & UI
KLIK SEKARANG
Lokasi Pusat Pelatihan TPA